Kategori
Berita IPTEK Dalam Negeri

1.000 Hari Wafatnya BJ Habibie, Wapres ke-11 Boediono Kenang Sidang Kabinet Era Habibie

JAKARTA, KOMPAS.TV – Kelompok masyarakat IPTEK menggelar peringatan 1.000 hari wafatnya BJ Habibie di Auditorium Perpustakaan Nasional (Perpusnas), Sabtu (25/6/2022). Sejumlah tokoh hadir dalam peringatan ini.Salah satunya, Wakil Presiden ke-11 Boediono, yang pernah menjabat sebagai menteri saat kepemimpinan BJ Habibie. Boediono mengenang Habibie sebagai sosok pemimpin yang terbuka terhadap perbedaan pendapat. “Menjadi anggota Kabinet Reformasi Pembangunan bagi saya merupakan pengalaman yang mencerahkan, mencerdaskan, menyenangkan,” ujar Boediono. 

Ia menilai latar belakang BJ Habibie yang seorang ilmuwan membuat sidang kabinet sangat khas. Boediono mendapatkan hal baru dari diskursus panjang sidang.“Sebagai ilmuwan, beliau menganggap perbedaan pendapat sebagai hal yang lumrah. Saya melihat beliau berusaha mengerti pandangan berbeda tersebut,” ucapnya. Ia menyebutkan sejumlah capaian BJ Habibie dalam masa kerja Kabinet Reformasi Pembangunan, antara lain, ekonomi Indonesia yang semula terjun bebas dan direm dan putar arah sehingga bisa bangkit dari krisis. Pada 1999 perekonomian tumbuh 0,8 persen, inflasi yang mendekati hiperinflasi bisa berubah menjadi dua persen, kurs rupiah menguat, sektor perbankan menggeliat. Dalam peringatan 1.000 hari wafatnya BJ Habibie, sejumlah tokoh nasional seperti Akbar Tanjung dan Wardiman Djojonegoro juga berziarah ke makam BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata. 

https://www.kompas.tv/article/302876/1-000-hari-wafatnya-bj-habibie-wapres-ke-11-boediono-kenang-sidang-kabinet-era-habibie 

Kategori
Berita IPTEK Dalam Negeri

Buku “BJ Habibie dalam Kenangan” Siap Diluncurkan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA–Acara “Mengenang 1000 hari wafatnya Bapak B. J. Habibie” dan Peluncuran Buku “B. J. Habibie Dalam Kenangan”.Dalam rangka memperingati dan mengenang almarhum Bapak Prof. Dr.-Ing. B.J Habibie yang wafat pada tanggal 11 September 2019. Para kelompok masyarakat IPTEK khususnya para penulis buku “B. J. Habibie dalam Kenangan” – yang pernah berinteraksi langsung dengan almarhum Bapak Prof. Dr.-Ing. B. J. Habibie, baik sebagai sahabat, rekan kerja, maupun sebagai staf beliau – berinisiatif mengadakan acara dengan tema “Mengenang 1000 hari wafatnya Bapak B. J.Habibie” dan Peluncuran Buku “B. J. Habibie dalam Kenangan”. 

Acara ini akan diadakan pada hari Sabtu tanggal 25 Juni 2022, dari jam 09.00 sampai dengan 12.00 WIB, bertempat di Ruang Auditorium Lantai 2, Gedung PerpustakaanNasional, Jalan Medan Merdeka Selatan, No. 11, Gambir, Jakarta 10110.Bapak Prof. Dr.-Ing. B. J. Habibie sebagai Tokoh Bangsa, Presiden Republik Indonesiake-3, dan juga sebagai Bapak Teknologi Indonesia, telah menjadi bagian penting dariperjalanan sejarah bangsa Indonesia. Karya besar, pengabdian dan jasa beliau,kiranya perlu selalu di kenang, termasuk visi, serta berbagai pemikiran beliau untukmembawa Indonesia lebih maju, seyogyanya harus terus dihidupkandan dilanjutkanoleh para generasi penerus. 

Buku “B. J. Habibie dalam Kenangan” yang akan diluncurkan ini, merupakan kumpulan tulisan dari 44 pegiat IPTEK. Mereka pernah berinteraksi langsung dengan Prof. Habibie. Diantaranya terdapat beberapa tokoh senior, sahabat, rekankerja, danstaf almarhum. Materi tulisan selain menceritakan perjalanan perkembangan IPTEKselama kepemimpinan beliau, juga menceritakan beberapa sisi humanis danhubungan kemanusiaan beliau, yang diangkat dari pengalaman langsung parapenulis. 

Acara tersebut direncanakan akan ada sambutan Memorial dari beberapa tokohsenior, antara lain Bapak Prof. Dr. H. Boediono (Wakil Presiden ke-11), Ibu Dr. SriMulyani Indrawati (Menteri Keuangan), Bapak Dr. Rachmat Gobel (Wakil Ketua DPRRI), Bapak Prof. Dr. Satryo Soemantri Brodjonegoro (Ketua AIPI), dan Bapak Prof.Dr.-Ing. Wardiman Djojonegoro (Menteri Pendidikan dan Kebudayaan 1993-1998). 

https://www.republika.co.id/berita/rdr0sz380/buku-bj-habibie-dalam-kenangan-siap-diluncurkan 

Kategori
Berita IPTEK Dalam Negeri

Kenang 1.000 Hari BJ Habibie, Ini Sosoknya di Mata Sri Mulyani

IDXChannel – Saat menghadiri acara Mengenang 1000 Hari Wafatnya BJ Habibie dan Peluncuran Buku “BJ Habibie dalam Kenangan,” Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengingat betapa hebatnya sosok Habibie masih hidup. “Siapa tidak mengenal kehebatan Prof. Dr. Ing Bacharuddin Jusuf Habibie? Presiden ke-3 RI ini merupakan tokoh inspiratif Indonesia, profesional, kompeten, intelektual, berprestasi, sekaligus dikagumi dalam keluarga,” ujar Sri dalam akun Instagramnya @smindrawati pada Sabtu(25/6/2022). 

Dia menyebutkan, perjuangan Habibie dalam memajukan negara Indonesia tercinta sungguh luar biasa. Habibie juga dikenal sebagai Bapak Teknologi Indonesia karena determinasi dan gagasannya dalam membangun SDM Indonesia yang berkualitas serta Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK). “Beliau ingin Indonesia maju dan bertahan di masa depan. Jika Anda lulus SMA di era tahun 90-an Anda mungkin ingat betapa banyak anak-anak bangsa berprestasi yang dikirim ke berbagai universitas prestisius di dunia, atau Anda salah satunya?” tulis Sri. 

Kembali membahas Habibie, dia mengatakan dedikasi serta perjuangannua akan selalu menjadi panutan bagi para generasi penerus. “Semoga Indonesia akan melahirkan lebih banyak sosok “Habibie Muda” yang akan membawa kemajuan bagi bangsa dan dunia!,” pungkasnya. (TYO) 

https://www.idxchannel.com/economics/kenang-1000-hari-bj-habibie-ini-sosoknya-di-mata-sri-mulyani 

Kategori
Berita IPTEK Dalam Negeri

Mengenang 1000 Hari Wafatnya BJ Habibie, Tokoh Nasional Kagumi Ulasan Taufan Pawe

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe mendapat kehormatan membawakan testimoni mengenang 1.000 hari wafatnya Presiden ke-3 RI BJ Habibie. Kegiatan ini dirangkaikan peluncuran buku berjudul “BJ Habibie dalam Kenangan”. Kegiatan berlangsung di Gedung Perpustakaan Nasional, Jakarta, Sabtu, 25 Juni 2022. Ribuan peserta se-Indonesia juga mengikuti acara Mengenang 1.000 Hari Wafatnya Presiden ke-3 RI BJ Habibie, secara virtual, termasuk dari Kota Parepare. 

Taufan Pawe mengulas secara padat tentang kedekatan emosionalnya dengan sosok BJ Habibie, sesama putra kelahiran Parepare selama 10 menit. 

Dia menggambarkan telah menjadikan Habibie sebagai inspirasi dalam pembangunan Kota Parepare, hingga memaknai cinta sejati Habibie dan Ainun, istrinya, sebagai ikon Parepare Kota Cinta BJ Habibie dan Ainun. 

Ulasan Taufan Pawe ini membuat tamu undangan yang sebagian besar tokoh nasional, berdecak kagum. Tokoh nasional yang hadir sekaligus ikut membawakan sambutan memorial di antaranya Prof Dr H Boediono (Wakil Presiden ke-11 RI), Dr Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan), Dr Rachmat Gobel (Wakil Ketua DPR RI), Prof Dr Satryo Soemantri Brodjonegoro (Ketua AIPI), dan Prof Dr Ing Wardiman Djojonegoro (Menteri Pendidikan dan Kebudayaan 1993-1998). 

Tokoh nasional lainnya yang juga membawakan sambutan testimoni bersama Taufan Pawe adalah Prof Dr dr Widjajalaksmi Kusumaningsih, putri Almarhum Prof Dr Widjojo Nitisastro. Tampak hadir dua tokoh nasional yang merupakan politikus senior dan Ketua Umum Partai Golkar pada masanya, Akbar Tanjung dan Aburizal Bakrie. Terlihat beberapa kali Akbar Tanjung dan Aburizal Bakrie bertepuk tangan saat Taufan Pawe membawakan testimoni. 

Meski terbilang singkat membawakan testimoni, namun Taufan Pawe (TP) mengulas secara padat, lengkap, dan mendetail, bagaimana dia mengenal sosok Habibie, dan bagaimana Habibie menjadi ikonik pembangunan di Parepare, sebuah kota kecil di Provinsi Sulawesi Selatan. “Saya bertemu pertama kali dengan Beliau, saya sampaikan lapor Pak Prof (BJ Habibie), saya ini Wali Kota Parepare, saya putra Parepare, sama dengan bapak. Saya terinspirasi dengan Bapak dan ingin menjadikan bapak sumber inspirasi dalam pembangunan Kota Parepare,” kata Taufan Pawe di awal testimoninya. 

Gayung bersambut, rupanya Habibie terkesan dengan Taufan Pawe. Habibie menyebut Taufan Pawe adalah wali kota pertama di Parepare yang menjadikan dirinya sebagai sosok inspirasi pembangunan dan berbagai aspek lainnya. Mulailah interaksi intensif antara Habibie dan Taufan Pawe. Diawali dengan gagasan Taufan Pawe membangun sebuah ikonik untuk Habibie dan istrinya yakni sebuah patung. “Awalnya saya menyebut Patung BJ Habibie dan Ainun, namun dikoreksi oleh Pak Habibie, jangan patung karena itu identik dengan sesembahan dan sebagainya. Ganti menjadi Monumen BJ Habibie dan Ainun supaya monumental,” ulas Taufan Pawe. 

Dalam proses pembuatan monumen ini banyak interaksi terbangun. Banyak ide dan masukan dari Habibie. Mulai dari pakaian yang digunakan istri Habibie, Hasri Ainun, hingga patung Ainun diputuskan tengah memegang sebuah buket bunga agar kental nuansa cintanya. Akhirnya resmilah menjadi Monumen Cinta Sejati Habibie Ainun yang dibangun tepat di pusat Kota Parepare, titik nol, Alun-alun Kota Lapangan Andi Makkasau. Setelah itu, Taufan Pawe merancang lagi pembangunan Balai Ainun Habibie. Sebuah balai pertemuan dan aktivitas-aktivitas gerakan perempuan. 

“Pak Habibie sempat menegur saya, tidak salah kamu Taufan, balai itu kan identik dengan perempuan, identik dengan Kartini. Saya katakan, Ibu Ainun kan juga Kartini modern. Pak Habibie pun terkagum dan langsung mengatakan, mulai hari ini nama kamu bukan lagi Taufan Pawe, tapi Taufan Dahsyat,” ungkap Taufan Pawe yang sudah dua periode menjadi Wali Kota Parepare. Kemudian berlanjut lagi pembangunan ikonik BJ Habibie lainnya yakni Auditorium BJ Habibie, Lounge BJ Habibie, Museum BJ Habibie. Museum BJ Habibie ini sempat ada lagi tantangan. Karena Habibie ingin dibangun di tempat kelahirannya di Parepare. 

Habibie datang langsung ke Parepare dan menunjuk rumah tempat dia lahir. Masalahnya, rumah itu adalah aset BUMN, rumah dinas Pimpinan Bank BNI Cabang Parepare. Lewat negosiasi panjang, bahkan harus ditempuh lewat jalur pengadilan, akhirnya BNI melepas asetnya untuk menjadi aset milik Pemkot Parepare. Maka dibangunlah Museum BJ Habibie, yang kini terletak di Jalan Alwi Abdul Jalil Habibie (nama ayah BJ Habibie). Museum BJ Habibie yang menyimpan koleksi barang berharga milik Habibie, tanda jasa hingga bintang kehormatan menjadi satu-satunya di dunia. 

Tidak sampai di situ, Taufan Pawe pun berjuang menghadirkan Rumah Sakit Regional dr Hasri Ainun Habibie, yang megah dan representatif. RS Hasri Ainun Habibie menjadi rumah sakit regional pertama di luar Kota Makassar, Ibukota Provinsi Sulsel. Sekaligus program prioritas unggulan pertama Gubernur Sulsel Prof HM Nurdin Abdullah dan Wakil Gubernur Andi Sudirman Sulaiman yang terealisasi saat itu. Sekaligus program prioritas unggulan pertama Gubernur Sulsel Prof HM Nurdin Abdullah dan Wakil Gubernur Andi Sudirman Sulaiman yang terealisasi saat itu. 

https://fajar.co.id/2022/06/25/mengenang-1000-hari-wafatnya-bj-habibie-tokoh-nasional-kagumi-ulasan-taufan-pawe/ 

Kategori
Berita IPTEK Dalam Negeri

Mengenang 1000 Hari Wafatnya Habibie, Kakan Kemenag Parepare Ucap Ini

Bone, (Humas Parepare) – Secara seremonial, kegiatan mengenang 1000 hari wafatnya presiden ke-3 Baharuddin Jusuf (Bj) Habibie berlangsung di Gedung Perpustakaan Nasional, Jakarta, Sabtu (25/6/2022). Kegiatan tersebut dihadiri ribuan peserta, baik melalui luring maupun daring. Selain itu, jauh dari daerah tersebut, tepatnya di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Parepare, H. Fitriadi saat menghadiri Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXII menyampaikan kekagumannya terhadap sosok Bj. Habibie.

“Sosok Bj. Habibie merupakan inspirator dan motivator buat anak-anak dan pemuda jaman sekarang yang melek teknologi, mencontoh beliau yang menjejaki keilmuan lewat teknologi juga yang diakui tidak hanya di Indonesia saja, tapi juga luar negeri,” ungkap H. Fitriadi saat ditanyai terkait sosok Bj. Habibie. H. Fitriadi berharap semoga ada bibit-bibit seperti Bj. Habibie khususnya yang ada di Kota Parepare ini, terlebih khusus lagi di wilayah Kemenag Kota Parepare.

“Semoga ada sosok seperti beliau di wilayah Kemenag ini yang tidak hanya mendalami ilmu keagamaannya, tapi juga mendalam ilmu teknologinya. Hal ini bukan suatu angan-angan, tapi merupakan do’a karena jika ini betul ada maka tidak hanya memajukan Kemenag nantinya tapi terkhusus kemajuan Kota Parepare,” pungkas H. Fitriadi

Diketahui, H. Fitriadi merupakan Kakan Kemenag Parepare yang baru dilantik pada tanggal 16 Juni 2022 menggantikan H. Abdul Gaffar yang telah menjabat sebagai Kepala Bidang Penerangan Islam Zakat dan Wakaf (Penais Zawa) di Kantor Wilayah Kemenag Sulsel. Sebelumnya H. Fitriadi menjabat Kakan Kemenag Kab. Soppeng.(Achy)

Kategori
Berita IPTEK Dalam Negeri

Peringati 1000 Hari Kepergian BJ. Habibie, 44 Pegiat IPTEK Luncurkan Buku Antologi BJ Habibie Dalam Kenangan

Dalam rangka mengenang kepergian presiden ke 5 RI Bacharuddin Jusuf Habibie, sebanyak 44 Pegiat IPTEK menulis Antologi mengenai sosok BJ Habibie. Para pegiat IPTEK yang berjumlah 44 itu meluncurkan buku Antologi di Gedung Auditorium Perpustakaan Nasional RI pada Sabtu, 25 Juni 2022 kemarin. Buku Antologi yang diluncurkan para pegiat IPTEK tersebut berjudul “BJ Habibie Dalam Kenangan.”

Buku Antologi berjudul “BJ Habibie Dalam Kenangan” yang diluncurkan pada Sabtu 25 Juni 2022 kemarin itu dihadiri Wakil Presiden ke-11 Boediono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Boediono yang merupakan mantan Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional masa pemerintahan BJ habibie mengaku senang saat menghadiri acara peluncuran buku antologi itu.

Boediono mengaku senang juga lantaran pernah turut berkontribusi dalam kabinet Reformasi Pembangunan yang dibentuk BJ Habibie. “Dalam masa kerja di Kabinet Reformasi Pembangunan yang singkat itu, kurang lebih 17 bulan, ekonomi Indonesia mulai bangkit dari yang semula terjun bebas dapat direm dan diputar arah,” kata Boediono saat menyampaikan sambutan pada Sabtu, 25 Juni 2022.

BJ Habibie, selain sebagai seorang negarawan juga merupakan ilmuwan yang sangat lama menekuni bidang teknologi. Maka wajar bila BJ Habibie mendapat sebutan atau gelar Bapak Teknologi. Meskipun BJ Habibie tergolong singkat dalam masa kepemimpinannya, BJ Habibie dianggap mampu menyelamatkan ekonomi Indonesia yang saat itu hampi terjun bebas akibat krisis moneter tahun 1998 lalu. “Pada tahun 1998, PDB atau Produk Domestik Bruto Indonesia menciut hingga minus 13 persen. Pada tahun 1999, dapat kembali tumbuh,” lanjut Boediono.

Sosok BJ Habibie yang mampu membangkitkan ekonomi Indonesia itupun diakui oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Menteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan bahwa sosok Bapak Teknologi Indonesia itu patut dijadikan contoh teladan bagi para generasi muda penerus bangsa agar mampu meneruskan perjuangan BJ Habibie. “Kita melihat anak muda sekarang punya cita-cita yang besar ya, dan di dalam setiap generasi Indonesia selalu ada pahlawan-pahlawan atau tokoh-tokoh yang dapat contoh atau diidolakan. Seperti Pak Habibie ini,” kata Sri Mulyani di Gedung Auditorium Perpustakaan RI, Sabtu 25 Juni 2022.

Dalam penjelasannya, Sri Mulyani juga memberi pesan kepada seluruh anak muda Indonesia untuk selalu mencintai Indonesia. Seperti halnya BJ Habibie yang tidak pernah lelah untuk mencintai Indonesia. BJ Habibie wafat pada 11 September 2019 di RSPAD Gatot Subroto karena gagal jantung. BJ Habibie di kebumikan di pemakaman taman makam pahlawana ibukota Jakarta. BJ Habibie merupakan presiden Indonesia pertama yang dikebumikan di taman makam pahlawan di ibukota Jakarta, sementara presiden Soekarno dan Abdurrahman Wahid atau Gus Dur dimakamkan di Jawa Timur sedangkan presiden Soeharto dimakamkan di Karanganyar, Jawa Tengah.

Kategori
Berita IPTEK Dalam Negeri

Mengenang 1000 Hari BJ Habibie, Sri Mulyani: Beliau Sosok yang Menginspirasi

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan kenangannya dengan Presiden BJ Habibie di acara Mengenang 1.000 hari wafatnya BJ Habibie yang diadakan di Gedung Perpustakaan Nasional (Pperpusnas) Jakarta, Sabtu (25/6/2022). Dalam kesempatan tersebut, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, Habibie adalah seorang tokoh yang sangat luar biasa bagi bangsa Indonesia dan merupakan teknolog yang punya prestasi dan reputasi Internasional

Habibie seorang tokoh yang luar biasa jasanya bagi bangsa Indonesia yang dikenal sebagai seorang teknolog, punya prestasi dan reputasi internasional.“Beliau juga mempunyai prestasi yang luar biasa di bidang penemuan N250 dan teknologi penerbangan, namun beliau diminta pulang untuk membangun Indonesia beliau pulang,” katanya seperti dikutip dari Antara.

Sri Mulyani mengatakan, persona BJ Habibie merupakan panutan untuk kita semua dalam hal mencintai istrinya, seorang ayah yang baik dan sangat religius sampai akhir hayatnya. “Pak Habibie juga seorang persona yang luar biasa kepada ibu Ainun, itu juga menginspirasi kita semua seorang suami yang mencintai istrinya, seorang ayah bagi anak-anaknya dan seorang yang sangat religius,” ujarnya.

Sementara itu mantan Wakil Presiden Boediono, mengatakan Habibie sebagai tokoh bangsa yang mampu membangkitkan perekonomian negara saat era reformasi. Di saat menjabat sebagai Presiden ke-3 Habibie, bisa membangkitkan produk domestik bruto yang awalnya minus menjadi surplus pascareformasi. “Dalam masa kerja kabinet reformasi pembangunan yang singkat itu, ekonomi Indonesia mulai bangkit. Ekonomi yang semula terjun bebas dapat direm dan diputar arah. Bila tahun 1998 produk domestik Indonesia menciut minus 13 persen, pada tahun 1999 dapat kembali tumbuh dengan plus 0,8 persen,” ujarnya.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Wakil Ketua DPR Rahmat Gobel, dalam memajukan Indonesia, Habibie berprinsip pada kualitas sumber daya manusia dan pendidikan adalah jalan yang sangat penting untuk menuju ke sana. “Dalam memajukan Indonesia, bagi Pak Habibie fungsinya adalah kualitas sumber daya manusia. Memang ini sangat penting dalam industri, sebelum membuat produk berkualitas adalah membangun sumber daya manusia yang berkualitas,” tuturnya.

Peluncuran buku “BJ Habibie dalam Kenangan” ini dihadiri juga oleh para pejabat dan mantan pejabat lainnya, antara lain, mantan Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat yang juga mantan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie, mantan Ketua DPR Akbar Tandjung, mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian yang juga mantan Ketua Umum PAN Hatta Rajasa. 

There are many variations of passages of Lorem Ipsum available, but the majority have suffered alteration in some form, by injected humour, or randomised words which don’t look even slightly believable. If you are going to use a passage of Lorem Ipsum, you need to be sure there isn’t anything embarrassing hidden in the middle of text. All the Lorem Ipsum generators on the Internet tend to repeat predefined chunks as necessary, making this the first true generator on the Internet.